Cara Membuat Dan Resep Bebek Goreng Sambel Terasi

Cara Membuat Dan Resep Bebek Goreng Sambel Terasi – Bebek merupakan jenis unggas yang sering di olah menjadi hidangan yang lezat, sekarang di warung makan atau restoran banyak yang menyajikan menu makanan yang berasal dari bebek,pada kesempatan ini saya akan memberikan informasi tentang Cara Membuat Dan Resep Bebek Goreng Sambel terasi ,bagi anda yang ingin mencobanya dirumah di bawah ini resep dan cara membuatnya.

Bahan Bebek Goreng Sambel Terasi

  •     1 ekor bebek, potong 4
  •     2 lembar daun salam
  •     4 lembar daun jeruk
  •     2 batang serai, memarkan
  •     400 ml air
  •     1 sdt terasi goreng
  •     3 butir bawang merah, iris tipis
  •     2 siung bawang putih, iris tipis
  •     6 buah cabai rawit merah, iris halus
  •     2 lembar daun jeruk purut, iris halus
  •     1 batang serai, iris halus
  •     ½ sdt garam
  •     Minyak untuk menggoreng
Haluskan :
  •     3 cm jahe
  •     3 cm kencur
  •     3 cm lengkuas
  •     8 siung bawang putih
  •     1 sdt terasi goreng
  •     1 sdt ketumbar
  •     ½ sdt merica butir
  •     1 sdt gula pasir
  •     2 sdt garam Minyak untuk menggoreng

Cara Membuat Bebek Goreng Sambel Terasi

  • Campur potongan daging bebek dengan daun salam, daun jeruk, serai, air dan bumbu halus. Aduk rata
  • Diamkan selama 30 menit.
  • Ungkep bebek dengan api kecil sampai empuk. Angkat. Goreng daging bebek dalam minyak panas sampai kuning kecokelatan. Angkat.
  • Sambal: campur terasi goreng dengan bawang merah, bawang putih, cabai rawit, daun jeruk, serai dan garam. Aduk rata.
  • Sajikan bersama bebek goreng.
Nah dengan mencoba memasaknya sendiri di rumah anda tidak perlu repot-repot pergi ke rumah makan atau restoran,selain tidak mengahbiskan waktu dengan membuatnya sendiri dirumah anda bisa menghemat biaya.semoga  informasi Cara Membuat Dan Resep Bebek Goreng Sambel Terasi bisa bermanfaat buwat anda,dan jangan lupa baca juga informasi sebelumnya tentang  Cara Membuat Resep Es Kacang Merah Nangka,mungkin anda jadi berkeinginan membuat minuman yang special sebagai temen menu makanan yang anda hidangkan
0 Komentar untuk "Cara Membuat Dan Resep Bebek Goreng Sambel Terasi"


Back To Top